Selasa, 06 Agustus 2013

Final International Champions Cup 2013

Diposting oleh Unknown di 05.18
Final International Champions Cup 2013: Akhirnya Chelsea memastikan diri tampil sebagai penantang Real Madrid pada laga Final International Champions Cup 2013. Madrid menempati satu tiket final setelah berhasil menekuk lawannya dengan skor 1-2 pada pertandingan semifinal International Champions Cup 2013 di Dodgers Stadium, Los Angeles, Minggu (4/8/2013) pagi WIB. Dua gol Madrid dihasilkan oleh Cristiano Ronaldo dan Mesut Ozil, gol balasan Everton lahir via Nikica Jelavic.

 Sementara Chelsea memastikan diri lolos ke Final International Champions Cup 2013 dengan mengalahkan AC Milan  dengan skor akhir 2-0. Dengan situasi ini, dimana Madrid akan berhadap hadapan dengan Chelsea di final, artinya  Jose Mourinho bakal berhadapan dengan bekas klub yang baru saja ia tinggalkan. Mou pasti telah hapal betul kelebihan dan kekurangan Real Madrid, hal ini merupakan keuntungan tersendiri bagi Jose Mourinho dalam meracik strategi. Tapi apakah ini berarti Chelsea lebih diunggulkan untuk memenangi laga final ini?...Tentu saja tidak, Madrid berisi deretan pemain kelas dunia dengan level di atas rata - rata, yang pasti akan memberikan perlawanan sengit sampai peluit akhir.

Meskipun laga ini hanyalah turnamen pramusim, tapi Mou diyakini akan memerintahkan anak asuhnya untuk bermain super serius, apalagi diakhir - akhir kepelatihannya di Madrid, Jose Mou terlibat perselisihan dengan beberapa pemain senior, hal ini bisa menjadi sebuah suntikan energi untuk Jose dimana dia ingin membuktikan kualitasnya sebagai pelatih number one.

Tapi begitu juga sebaliknya, Casillas dkk tentu saja tidak akan membiarkan Jose membusungkan dada kepongahannya. Duet Cristiano Ronaldo dan Mesut Ozil yang membobol gawang Everton bisa terjadi pula ke gawang Chelsea.  Dengan memperhatikannya data - data ini, bisa dipastikan laga Final International Champions Cup 2013 penuh aroma dendam kesumat, artinya kedua team akan bermain serius untuk membuktikan eksistensinya. Chelsea atau Madrid yang akan melangkah dengan penuh kebanggaan setelah peluit akhir berbunyi?...Rasanya Madrid pantas untuk lebih diunggulkan mengingat kapasitas pemain yang dimilikinya sedikit lebih berkualitas dibanding para pemain Chelsea. Final Chelsea vs Madrid International Champions Cup 2013, diposting oleh Prediksi Hasil Pertandingan.

G+

0 komentar:

Posting Komentar