Kamis, 30 Oktober 2014

Manchester City vs Manchester United

Diposting oleh Unknown di 23.45
Prediksi Skor Manchester City vs Manchester United: Derby Manchester akan berlangsung di Etihad Stadium pada hari Minggu jam 20.30 WIB antara Manchester City vs Manchester United. Jika bursa taruhan bola menempatkan The Citizen sebagai unggulan dengan persentase sedikit di atas MU, lain lagi menurut prakiraan para penggemar sepakbola apalagi bagi fans skuad Van Gaal, mereka menilai Van Persie cs punya kans untuk meraih nilai sempurna pada laga kali ini. Tentu siapapun berhak untuk menjagokan tim manapun, dan memprediksi skor Manchester City vs Manchester United 1-2 . bahkan ada yang menganggap MU mampu unggul dengan margin 2 gol lebih.

Menjelang Manchester City vs Manchester United ada kabar Rooney tidak bisa diturunkan karena masih terbelit cedera engkel, walaupun kabar ini bisa dianggap kabar angin, namun seandainya benar pada pertandingan nanti Van Gaal tidak bisa menurunkan dirinya tentu saja cukup memberi pengaruh pada penampilan team Setan Merah. Bukan hanya Red Devils yang digossipkan tidak bisa menurunkan secara full pemain intinya. Skuat Pellegreni pun mempunyai masalah yang hampir sama David Silva dan Yaya Toure yang pada pertandingan melawan New Castle terlihat tertatih tatih dan digantikan pemain lain ternyata mengalami masalah yang berlanjut pada kebugarannya dan diragukan bisa tampil pada pertandingan nanti.



Pada pertandingan akhir putaran Liga Inggris 2014 - 2015, Red Devils bermain seri 1-1 melawan The Blues Chelsea, walaupun team asuhan pelatih asal Belanda ini belum bisa dikatakan bangkit dari keterpurukan, namun khusus pada pertandingan melawan skuat Mourinho penampilan Van Persie dkk memberi angin segar ke arah yang lebih baik. Sedangkan calaon lawan mereka pekan ini The Citizen pada laga pekan kemarin justru diluar dugaan takluk 0-2 di Etihad Stadium, apakah ini sebuah pertanda team arahan pelatih Pellegrini peformanya sedang menurun?...Dan bagaimana peluang mereka menurut prediksi skor Manchester City vs Manchester United?.

Kehadiran Angel Di Maria di kubu MU membuat lapangan tengah mereka lebih hidup, kehadiran Maria cukup membantu penampilan team ini, assist dan tendangan bebasnya yang cukup akurat sedikit demi sedikit membawa perubahan yang sangat baik bagi team. Di laga nanti Di Maria diharapkan bisa berbuat lebih baik lagi saat teamnya menghadapi pertandingan derby Manchester yang kedua pada Liga Primer Inggris musim 2014-2015 ini, Manchester City vs Manchester United. Namun gelandang MU ini pasti tidak akan selincah biasanya, Zabaleta pemain belakang Citizen sudah paham betul kemampuan dan kekurangan Di Maria, kedua pemain ini sama - sama tergabung dalam timnas Argentina, mereka sudah paham dengan gaya permainan masing - masing. Pablo Zabaleta yang berkostum The Citizen siap membela clubnya dan menghentikan sepak terjang koleganya di timnas itu.

Dan jika Prediksi Skor Manchester City vs Manchester United berkaca pada derby pertama musim ini dimana kala itu MU takluk dari Citizen dengan skor yang sangat meyakinkan 0-3 di Old Trafford, tentu saja secara logika alangkah beratnya untuk meraih kemenangan bagi Rooney cs di kandang lawan, namun sepakbola adalah game yang kadang terjadi kejutan - kejutan diluar hitungan statistik matematis atau logika, faktor luck acapkali memayungi team yang dianggap underdog. Tetapi secara sekilas jika harus memilih salah satu tim yang diunggulkan pada pertandingan Manchester City vs MU, rasanya tidak terlalu berlebihan seandainya Yaya Toure dkk sedikit lebih dijagokan bisa memenangkan derby nanti, dengan catatan para pemain kedua team tampil full pemain inti seperti pada prakiraan line up dibawah ini. Prediksi Hasil Pertandingan

Prediksi line-up pemain Manchester City: Hart; Zabaleta, Kompany, Demichelis, Clichy; Yayá Touré, Fernandinho; Nasri, Silva, Navas; Dzeko

Prediksi line-up pemain Manchester United: De Gea; Rafael, Ferdinand, Jones, Evra; Carrick, Cleverley, Fellaini; Mata, Welbeck, Rooney

Sabtu, 01 November 2014    
Newcastle United vs Liverpool , jam 19:45
Arsenal vs Burnley , jam 22:00
Chelsea vs Queens Park Rangers , jam 22:00    
Everton vs Swansea City , jam 22:00 
Hull City vs Southampton , jam 22:00    
Leicester City vs West Bromwich Albion , jam 22:00    
Stoke City vs West Ham United , jam 22:00    

Minggu, 02 November 2014     20:30    
Manchester City vs Manchester United , jam 22:00    
Aston Villa vs Tottenham Hotspur , jam 23:00 


Prediksi Manchester City vs Manchester United

Peluang*

Manchester City
35%
35%
30%
Manchester United


G+

0 komentar:

Posting Komentar